Cara mengatasi konten manipulasi psikologis terdeteksi di blogspot


Baru baru ini saya sangat di kejutkan dengan notifikasi yang sampai pada blog saya khususnya saat saya membuka google search console dimana tempat saya submit url. Saat submit tiba tiba muncul pemberitahuan bahwa "permintaan anda ditolak" Dengan alasan yang tidak jelas.

Karena bingung kenapa bisa terjadi saya pun membuka kotak surat dan benar saja terdapat peringatan konten manipulasi psikologis terdeteksi. Karena saya orang yang baru juga terjun di dunia blogging saya sangat bingung. Referensi di internet juga sangat sedikit jadi dimana lagi saya mendapatkan solusinya? Satu satunya cara iyalah saya memahami dulu permasalahannya


Ya beginilah kira kira bentuk dari pesan yang disampaikan google kepada blog saya. Lalu tak hanya itu google juga memberitahu mengapa bisa terjadi hal seperti ini dan juga cara mengatasinya. Ternyata itu semua sudah ada solusinya jadi tinggal lakukan aja sobat :)




Pesan dari google sangat jelas. Disitu dikatakan bahwa terdapat hal yang dapat membahayakan pengunjung dan karena hal tersebut maka web kita akan didemosikan artinya penurunan peringkat di SERP yang dapat mempengaruhi traffic sobat. Itu sangat mengganggu dan saya tidak bisa menotisasi lagi. Penghasilan pun menurun :(

Setelah saya scroll terus kebawah saya membaca langkah kedua yaitu menghapus konten yang menipu


Apakah kalian memasang script iklan dari revenuehits? Nah itu yang terjadi di blog saya. Jika sobat ingin menghilangkan notifikasi tersebut maka hilangkan scriptnya dari widget sobat. Caranya cukup mudah pergi ke blog > masuk ke tata letak > hapus widget iklan tadi. Udah beres

Sampai gitu doang? Tidak, ini masih permulaan. Hasil akhirnya berada di tangan google itu sendiri apakah ingin membebaskan blog kita dari notifikasi seperti itu atau menolak. Nah sekarang liat gambar dibawah


Langkah terakhir iyalah memberitahu google bahwa blog sobat sudah terbebas dari script membahayakan itu. Klik minta peninjauan dan Bilang saja "saya telah selesai menghapus konten yang berbahaya dari blog saya" Tunggu sampai 2 hari biasanya paling lama. Saya sendiri hanya butuh 30 menit udah direspon google muehehe

Jika memang telah selesai dan google menyetujuinya maka sobat akan mendapatkan pesan lagi


Untuk menghilangkan tanda peringatan di situs sobat google butuh waktu untuk menghilangkannya jadi sabar saja.

Berarti kita gak bisa menotize dong? Masih bisa kok, minta peninjauan dan katakan pada google saya berhak memasang iklan tersebut. Namun saya tidak menjamin peringatan disitus sobat akan hilang ya

Udah itu saja caranya. Mudah kan? Ya mudahlah cuma hilangin widget doang apa susahnya. Yang susah itu ngebacot sambil bikin artikel seperti yang saya lakukan ini. Jangan lupa share ya siapa tau temanmu membutuhkan :)

Bagikan ke temanmu!

Artikel mfb lainnya

Previous
Next Post »