5 Cara mengolah ayam tanpa minyak


Cara mengolah ayam tanpa minyak, bagaimana kita membuat resep ayam tanpa minyak dan apa saja yang bagus dibuat untuk masakan ayam tanpa minyak. 

1. Ayam Taichan

Bahan-bahan yang diperlukan:
- 100 gram dada ayam fillet
- 3 siung bawang putih
- Cabai rawit merah secukupnya
- Garam secukupnya
- Perasan lemon secukupnya

Cara membuat:
- Cuci ayam sampai bersih menggunakan air mengalir. Marinasi dengan sedikit perasan lemon dan garam. Diamkan di dalam kulkas selama setidaknya 20 menit.
- Panaskan wajan. Tanpa menggunakan minyak, panggang ayam menggunakan api sedang cenderung kecil. Tunggu hingga warnanya berubah kecokelatan.
- Sembari menunggu ayam matang, haluskan cabai rawit merah dan bawang putih.
- Tambahkan garam sesuai selera.
- Tumis sambal menggunakan air. Masak hingga aromanya keluar. Plating ayam dan sambal. 
- Ayam taichan pun siap disajikan.

2. Ayam suwir balado

Bahan-bahan yang diperlukan:
- 200 gram dada ayam
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 sdt kunyit bubuk
- Cabai merah sesuai selera
- Garam secukupnya
- Daun salam secukupnya
- Air secukupnya

Cara membuat:
- Rebus ayam selama setidaknya 20 menit. 
- Tiriskan dan suwir ayam secara kasar.
- Haluskan bawang putih, bawang merah, dan cabai merah. Tumis bersama daun salam menggunakan air. Ketika bumbunya sudah tercium harum, masukkan ayam.
- Ketika airnya mulai surut, tambahkan air agar ayam tidak terlalu kering. Taburkan garam dan kunyit bubuk, aduk sampai bumbunya tercampur merata. Ayam suwir balado siap disantap.

3. Ayam panggang pedas

Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 150 gram ayam
- 1 sdt kecap asin
- 1 sdt kecap manis
- 1 sdt saus tiram
- 1 sdt minyak wijen
- 1 sdt bawang putih cincang
- Bubuk cabai sesuai selera
- Perasan jeruk secukupnya

Cara membuat:
- Campurkan bubuk cabai, perasan jeruk, kecap asin, kecap manis, saus tiram, minyak wijen, dan bawang putih cincang.
- Balur dada ayam dengan bumbu marinasi selama satu jam. Panggang ayam di atas wajan anti lengket hingga warnanya berubah kecokelatan.
- Potong sesuai selera. Ayam panggang pedas siap disajikan dengan nasi hangat.

4. Ayam geprek versi diet

Bahan-bahan yang diperlukan:
- 100 gram dada ayam
- 1 butir telur
- 10 sdm oat
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- Cabai rawit, sesuai selera
- Garam secukupnya
- 1 sdm minyak

Cara membuat:
- Buat tepung dengan menghaluskan oat hingga teksturnya masih agak kasar. Sisihkan.
- Cuci bersih ayam menggunakan air mengalir. 
- Tambahkan sedikit garam. Kocok telur dan masukkan ayam ke dalamnya. Balur permukaan ayam dengan tepung oat hingga merata.
- Panaskan sedikit minyak dengan menggunakan api sedang cenderung kecil. Olah ayam dengan metode pan seer hingga berwarna kecokelatan.
- Sembari menunggu matang, haluskan bawang putih, bawang merah, dan cabai rawit. Tambahkan garam secukupnya. Tumis bumbu sambal menggunakan air hingga harum. 
Jika ayamnya matang, geprek ayam dan tambahkan sambal di atasnya. Ayam geprek versi diet pun siap disajikan.

5. Rolade ayam 

Bahan-bahan yang diperlukan:
- 200 gram dada ayam fillet
- 1 butir telur
- 1 buah wortel
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- Seledri secukupnya
- Garam secukupnya
- Lada putih secukupnya

Cara membuat:
- Pertama, buat adonan rolade. Haluskan ayam menggunakan blender atau chopper. Potong wortel hingga berbentuk dadu kecil. Cincang halus seledri. Haluskan bawang putih dan bawang merah. Campurkan semua bahan hingga merata.
- Selanjutnya, buat kulit rolade. Kocok telur dan tambahkan garam sesuai selera. Panaskan wajan anti lengket. Tuang telur di atas wajan dan buat lapisannya hingga setipis mungkin. Tunggu hingga matang.
- Letakkan adonan rolade di atas telur dan gulung menggunakan daun pisang. Tutup kedua ujungnya dengan rapat. Kukus selama 20 menit. 
Potong rolade sesuai selera. Santap selagi hangat. 

Jadi kalian mau mencoba olahan yang seperti apa nih? Mungkin diatas ada beberapa yang menggunakan minyak tapi itu sangat sedikit jadi bisa dikatakan olahan itu mengandung kalori yang sedikit. Jadi makin sehat deh hehe

Keywords: olahan ayam tanpa minyak, resep ayam tanpa minyak, memasak ayam tanpa minyak, mengolah ayam tanpa minyak. 

Bagikan ke temanmu!

Artikel mfb lainnya

Previous
Next Post »