menyembuhkan burung murai nyilet atau cacingan


Penyebab nyilet pada burung murai salah satunya adalah karena burung kurang gizi. Perhatikan gizi burung jika terdapat tonjolan tulang di dadanya. Jika dirasa burung tidak kekurangan gizi (gizi baik) karena pemberian pakannya memang berkualitas, namun tetap saja ada tonjolan tulang di dadanya (nyilet), maka kemungkinan kedua adalah adanya penyakit.

Penyakit kurus nyilet seringkali jadi mimpi buruk bagi para penggemar burung, apalagi penyakit ini dianggap sangat susah disembuhkan. Dan apabila penanganannya terlambat dan tidak tepat, maka resiko kematian dalam waktu singkat yang harus dihadapi.

Kondisi nyilet pada burung bisa jadi tidak hanya karena kekurangan asupan nutris atau gizi buruk. Tetapi juga dikarenakan serangan penyakit. Yang harus diketahu bahwa iklim tropis adalah surga bagi virus, bakteri, dan jamur.

Penyakit burung kurus nyilet disebabkan oleh:Kualitas nutrisi harian yang buruk.
  • Cacing bersarang di sistem pencernaan.
  • Infeksi bakteri di sistem pencernaan.
  • Infeksi jamur di sistem pencernaan.
  • Infeksi kompleks dari bakteri, jamur dan gizi buruk.
beberapa penyebab burung nyilet bisa diatasi dengan berbagai cara salah satunya dengan menggunakan ramuan alami untuk menyembuhkan burung murai nyilet.

Obat alami
Obat alami atau obat tradisional memang cara paling sederhana, murah dan tidak menimbulkan efek samping dalam bentuk apapun. Karena memang bahan-bahannya berasal dari alam dan cara pengolahannya pun tidak menggunakan bahan berbahaya dalam bentuk apapun.

Bahan-bahan yang dapat digunakan untuk mengatasi nyilet ini seperti kulit mangga, wortel, biji lamtaro, krokot, kelapa, dan lainnya. Cara mengolahnya pun cukup mudah yaitu dengan merebus salah satu daun-daun tersebut dan memberikan sisa air rebusan tersebut kepada burung yang terjangkit penyakit nyilet atau cacingan ini.

Obat Cacing Khusus Burung
Di lapangan ada banyak sekali jenis obat cacing bagi burung dan kicau mania bisa membelinya. Cara penggunaannya pun biasanya ada di kemasan setiap obat tersebut. Perhatikan dosisnya agar tidak menimbulkan efek over dosis.

Combatrin
Salah satu obat cacing manusia yang dapat digunakan burung tetapi dengan dosis yang pas. Yaitu boleh dengan memotong combatrin sebesar biji kacang hijau dan berikan kepada burung selama tiga hari berturut-turut. Setelah itu lihat kotoran dan karakter burung apakah mengalami perubahan atau tidak.

Keywords: obat burung murai nyilet, obat burung kicau nyilet, penyebab burung kicau cacingan, mengatasi burung kicau cacingan, obat cacing burung murai, cara sembuhkan burung nyilet.

Bagikan ke temanmu!

Artikel mfb lainnya

Previous
Next Post »